AYIMUN 17th Hadirkan 600 Delegasi dari 40 Negara

Editor

Yefri

image-gnews
Peserta AYIMUN 17th di Bangkok, Thailand yang berlangsung 2-5 Mei 2025.
Peserta AYIMUN 17th di Bangkok, Thailand yang berlangsung 2-5 Mei 2025.
Iklan

Info Event -  Asia Youth International Model United Nations (AYIMUN) ke-17 yang diselenggarakan oleh International Global Network sukses digelar pada 2–5 Mei 2025 di Rama Gardens Hotel, Bangkok. Ajang bergengsi ini diikuti oleh 600 delegasi dari 40 negara, menjadikannya salah satu forum diplomasi internasional terbesar bagi generasi muda untuk berdialog, menyuarakan ide, dan membahas isu-isu global terkini.

Mengusung tema “The Voice of Reason: Maintaining a Level-Headed Approach to Turbulent Times”, AYIMUN 17th menekankan pentingnya sikap rasional dan kolaboratif dalam menghadapi dinamika global. Forum ini mendorong peran aktif pemuda dalam memperkuat solidaritas dunia melalui diplomasi multilateral yang inklusif.

“AYIMUN hadir sebagai platform kolaborasi antarbudaya dan transfer pengetahuan di tengah dinamika dunia. Kami ingin menciptakan ruang aman bagi anak muda dari berbagai latar belakang untuk saling memahami dan membangun solidaritas. Di tengah arus informasi dan ketidakpastian politik global, peserta juga dibekali keterampilan hidup seperti public speaking, critical thinking, negosiasi, dan kepemimpinan,” ujar Muhammad Fahrizal, Presiden International Global Network.

AYIMUN 17th menghadirkan tiga kategori kepesertaan, yaitu:

  • Junior Delegates (usia 11–14 tahun) dengan pembahasan topik ringan;
  • Delegates (usia 15–25 tahun) untuk peserta baru atau dengan pengalaman MUN terbatas;
  • Advanced Delegates (usia 15–25 tahun) dengan pengalaman MUN lebih mendalam dan pembahasan topik kompleks.

Selama empat hari, para delegasi mengikuti simulasi sidang Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) dalam berbagai council seperti UNGA, DISEC Advanced Council, UNICEF, ILO, IMF, UNDRR, dan UNESCO Junior Council. Mereka mewakili negara-negara anggota PBB dan mendiskusikan isu global mulai dari perubahan iklim, ketimpangan ekonomi, hingga perkembangan teknologi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kegiatan ini mendapat dukungan dari Thailand Convention and Exhibition Bureau (TCEB) yang memfasilitasi Welcoming Letter bagi seluruh peserta untuk mempermudah proses visa dan imigrasi. Acara juga dihadiri oleh tokoh-tokoh penting seperti Chiruit Isarangkun Na Ayuthaya (Presiden TCEB), Rukhsana Afzaal (Duta Besar Pakistan untuk Thailand), Bong Yik Jui (Chargé d’Affaires Kedutaan Besar Malaysia), dan Tomas Kvedaras (Project Manager UNDP Bangkok).

AYIMUN 17th juga tercatat secara resmi di Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia. Sertifikat kepesertaan dari ajang ini dapat menjadi nilai tambah dalam proses seleksi akademik maupun profesional peserta.

Dengan suksesnya penyelenggaraan di Bangkok, AYIMUN terus membuktikan dirinya sebagai ruang pembelajaran global bagi calon pemimpin masa depan. (*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pelajar Sekolah Terpadu Pahoa Unjuk Gigi di AYIMUN 17th

10 jam lalu

Delegasi AYIMUN 17th dari Sekolah Terpadu Pahoa
Pelajar Sekolah Terpadu Pahoa Unjuk Gigi di AYIMUN 17th

Partisipasi mereka di AYIMUN 17th merupakan wujud keberanian untuk tampil, menyampaikan gagasan, dan membuka diri terhadap keberagaman perspektif.


AWMUN X Perkuat Peran Pemuda dalam Revolusi Industri ke-5

19 Februari 2025

Asia World Model United Nations (AWMUN) X
AWMUN X Perkuat Peran Pemuda dalam Revolusi Industri ke-5

Menambah kredibilitasnya, AWMUN X telah terdaftar secara resmi di Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas).


Siswa Al Azhar 4 Bekasi Raih Penghargaan di Asia Youth International Model United Nations

23 Januari 2025

Aleshia Raihana Zahira, siswi kelas X SMAI Al Azhar 4 Bekasi saat meraih penghargaan Honourable Mention dalam acara Asia Youth International Model United Nations (AYIMUN) ke-16.
Siswa Al Azhar 4 Bekasi Raih Penghargaan di Asia Youth International Model United Nations

Aleshia menjadi salah satu dari 34 delegasi SMAI Al Azhar 4 Bekasi yang berpartisipasi dalam simulasi sidang Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) ini.


Sukses Kumpulkan Seribu Pemuda Dari 38 Negara, Ini Kisah Fahrizal Membangun IGN

20 Januari 2025

Asia Youth International Model United Nations di Kuala Lumpur, Malaysia.
Sukses Kumpulkan Seribu Pemuda Dari 38 Negara, Ini Kisah Fahrizal Membangun IGN

Asia Youth International MUN 16th berhasil menyaring 1.000 pemuda terpilih dari 38 negara untuk mengikuti sidang simulasi PBB selama 4 hari 3 malam.


International Global Network dan Kemenlu: Sinergi untuk Diplomasi Pemuda Global

16 Januari 2025

President IGN Muhammad  Fahrizal (kanan), dan Chief Financial Officer IGN Zimmy Syahriar saat berkunjung ke Kementerian Luar Negeri RI di Pejambon, 13 Januari 2025.
International Global Network dan Kemenlu: Sinergi untuk Diplomasi Pemuda Global

International Global Network menjadi mitra strategis dalam mendorong keterlibatan pemuda Indonesia di kancah dunia.


Menyelami Peluang dan Pengalaman Baru Melalui Konferensi International Model United Nations 2024

29 April 2024

Muhammad Fahrizal CEO International Global Network dalam konferensi pers di The Westin Jakarta, 28 April 2024.
Menyelami Peluang dan Pengalaman Baru Melalui Konferensi International Model United Nations 2024

Model United Nations IGN tidak hanya berfokus pada debat semata, tetapi juga menerapkan pembelajaran praktis yang selaras dengan Kurikulum Merdeka.


2 Mahasiswa Indonesia Raih Penghargaan di Harvard World Model United Nations 2023

30 Maret 2023

Dua mahasiswa Indonesia, Adella Suwandhi dan Rifki Saputra berhasil menyabet penghargaan internasional
2 Mahasiswa Indonesia Raih Penghargaan di Harvard World Model United Nations 2023

Dua mahasiswa Indonesia dari delegasi Djarum Foundation berhasil meraih penghargaan dalam ajang Harvard World Model United Nations (MUN) 2023 di Paris, Prancis.


UGM Raih 6 Penghargaan Simulasi Sidang PBB Nasional dan Internasional

29 Maret 2023

UGM Model United Nations (MUN) Community berhasil meraih enam penghargaan pada konferensi Model United Nations di tingkat nasional dan internasional. ugm.ac.id
UGM Raih 6 Penghargaan Simulasi Sidang PBB Nasional dan Internasional

Komunitas simulasi sidang PBB di UGM berhasil meraih 6 penghargaan pada konferensi MUN di Nanyang Technological University dan Universitas Hasanuddin.


Mahasiswa UI Raih Penghargaan Delegasi Terbaik di Simulasi Konferensi PBB

4 Maret 2022

Raihan Ronny Wazier. Dok.UI
Mahasiswa UI Raih Penghargaan Delegasi Terbaik di Simulasi Konferensi PBB

Mahasiswa Program Studi Sastra Arab Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia (FIB UI) meraih penghargaan di ajang internasional MUN.


Siswa MAN 2 Mataram Wakili Indonesia di Simulasi Sidang PBB

2 Maret 2022

Muhammad Andrianudin, siswa MAN 2 Mataram, salah satu wakil Indonesia pada Model United Nation (MUN). kemenag.go.id
Siswa MAN 2 Mataram Wakili Indonesia di Simulasi Sidang PBB

Muhammad Andrianudin, siswa kelas 12 Program Keagamaan Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Mataram menjadi wakil Indonesia di simulasi sidang PBB atau MUN.