Expat. Roasters Buka Cabang Keempat di Surabaya, Terbesar dan Punya Konsep Sustainability

Editor

Yefri

image-gnews
Pembukaan Expat. Roasters Dharmahusada Surabaya.
Pembukaan Expat. Roasters Dharmahusada Surabaya.
Iklan

Info Event - Expat. Roasters resmi membuka cabang keempat sekaligus terbesar di kawasan Dharmahusada, Surabaya. Cabang terbaru ini menghadirkan konsep "farm-to-table" yang belum pernah diterapkan di gerai Expat. Roasters lainnya.

Di lokasi baru ini, pengunjung dapat menikmati berbagai kopi premium dari Expat. Roasters, mulai dari single origin Bali Kintamani dan Jawa Barat hingga blend favorit seperti Patria, Nomad, Habitat, Jozo, dan Terra. Tersedia juga biji kopi dari Brazil hingga Ethiopia. Untuk penikmat kopi yang aktif, tersedia minuman cold brew dalam kemasan kaleng yang praktis dibawa ke mana saja.

“Kami menggunakan konsep keberlanjutan di kedai ini, mengurangi penggunaan plastik, serta memanfaatkan alat-alat dari bahan daur ulang,” ujar Founder dan CEO Expat. Roasters, Shae Macnamara, Rabu, 30 Oktober 2024.

Shae menambahkan bahwa kehadiran cabang keempat di Surabaya diharapkan mempermudah masyarakat menikmati kopi Expat. Dengan cabang sebelumnya di Surabaya Selatan dan Barat, Expat. Roasters terus memperluas aksesnya.

“Penikmat kopi di Surabaya terus bertambah dan semakin antusias,” kata Shae. Pada grand opening kali ini, Expat. Roasters juga meluncurkan es krim yang kini tersedia di semua cabang, dengan varian rasa coffee, coconut, matcha, vanila, dan cokelat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dalam rangkaian acara grand opening, Expat. Roasters mengadakan kompetisi fotografi produk, bertujuan memperkuat branding kopi lewat dunia fotografi. “Fotografi adalah bagian penting dari industri kopi. Banyak pengguna media sosial yang gemar mengabadikan kopi mereka,” jelas Shae.

Shae juga mengundang fotografer profesional, Rio Motret, sebagai narasumber dalam talkshow fotografi. Menurut Rio, kompetisi ini memberi kesempatan bagi peserta dari berbagai tingkatan, baik pemula maupun profesional, untuk mengeksplorasi kemampuan fotografi produk mereka.

Untuk mencari inspirasi, Rio juga menyarankan agar fotografer pemula mencari inspirasi lewat
media sosial hingga artificial intelligence (AI) tools. “Jadi AI itu bukan mengancam pekerjaan
fotografer, tapi justru alat untuk membantu mencari inspirasi,” papar Rio. (*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Saat Lukisan Karya Mendiang Amang Rahman Jubair Dipamerkan Lagi

7 hari lalu

Salah seorang pengunjung mengamati lukisan almarhum Amang Rahman Jubair di Galeri Prabangkara Taman Budaya Jawa Timur, Surabaya, Kamis, 27 Februari 2025. Mengangkat tema
Saat Lukisan Karya Mendiang Amang Rahman Jubair Dipamerkan Lagi

Mengangkat tema 'In Memoriam Amang Rahman Jubair & Ilham Jubair Baday' pameran lukisan itu sekaligus sebagai peluncuran buku berjudul Estetika Sufi.


Honne akan Kembali Konser di Indonesia Agustus 2025

14 hari lalu

HONNE. Foto: Instagram/@hellohonne
Honne akan Kembali Konser di Indonesia Agustus 2025

Honne menyampaikan kabar akan konser di Indonesia ini di Instagram @hellohonne


Web3 on Campus Hadir di Petra Christian University Surabaya

15 hari lalu

Web3 on Campus di Petra Christian University Surabaya
Web3 on Campus Hadir di Petra Christian University Surabaya

Selama dua tahun terakhir, Web3 On Campus telah mengunjungi 20 kampus di 10 kota di Indonesia.


Antisipasi Lonjakan Penumpang di Akhir Pekan KA Mutiara Timur Tambahan Mulai Beroperasi

18 hari lalu

PT KAI Daop 9 Jember akan mengoperasikan KA Mutiara Timur setiap hari mulai 1 September 2024. Foto: Humasda Daop 9 Jember
Antisipasi Lonjakan Penumpang di Akhir Pekan KA Mutiara Timur Tambahan Mulai Beroperasi

KA Mutiara Timur melayani relasi Stasiun Ketapang - Surabaya Gubeng pp.


Ibu Ronald Tannur Sebut Pengacara Korban Minta Uang Rp 2 Miliar

22 hari lalu

Terdakwa suap vonis bebas Gregorius Ronald Tannur, Meirizka Widjaja mengikuti sidang dakwaan di Pengadilan Tipikor Jakarta, 10 Februari 2025. Tempo/Martin Yogi Pardamean
Ibu Ronald Tannur Sebut Pengacara Korban Minta Uang Rp 2 Miliar

Permintaan uang itu disampaikan oleh pengacara korban kepada pengacara Ronald Tannur, Lisa Rachmat.


Erintuah Damanik dan Mangapul Ajukan Justice Collaborator di Kasus Ronald Tannur

22 hari lalu

Terdakwa mantan pejabat Mahkamah Agung (MA), Zarof Ricar dihadirkan jaksa penuntut umum sebagai saksi dalam sidang dugaan suap dengan terdakwa tiga hakim PN Surabaya yakni Erintuah Damanik, Mangapul, dan Heru Hanindyon yang membebaskan Gregorius Ronald Tannur di Pengadilan Tipikor, Jakarta, 11 Februari 2025. Tempo/Tony Hartawan
Erintuah Damanik dan Mangapul Ajukan Justice Collaborator di Kasus Ronald Tannur

Erintuah Damanik dan Mangapul, mengajukan diri sebagai saksi pelaku yang bekerjasama dalam kasus suap dan gratifkasi pengurusan perkara Ronald Tannur.


The Script Nyanyi di Atas Mobil Usai Konser di Surabaya

23 hari lalu

The Script bernyanyi di atas mobil setelah konser di Surabaya. Dok. Otello Asia
The Script Nyanyi di Atas Mobil Usai Konser di Surabaya

The Script muncul di area parkir dan naik ke atas mobil untuk menghibur para penggemar setelah konser di Surabaya selesai.


Ketika Vandalisme dengan Tulisan Adili Jokowi Muncul di Beberapa Kota

32 hari lalu

Petugas Satuan Polisi Pamong Praja mengecat ulang vandalisme tulisan
Ketika Vandalisme dengan Tulisan Adili Jokowi Muncul di Beberapa Kota

Tulisan Adili Jokowi muncul di puluhan titik di Yogyakarta, Surabaya, dan Malang. Polisi sedang memburu pembuat tulisan tersebut.


Pemilik Panti Asuhan di Surabaya Cabuli 5 Anak Selama 3 Tahun

37 hari lalu

Ilustrasi  kekerasan seksual. Shutterstock
Pemilik Panti Asuhan di Surabaya Cabuli 5 Anak Selama 3 Tahun

Menurut polisi, Nurherwanto mencabuli anak panti asuhan hampir setiap hari.


Pemilik Panti Asuhan di Surabaya Diduga Cabuli Anak Asuhnya

39 hari lalu

Ilustrasi pencabulan anak. shutterstock.com
Pemilik Panti Asuhan di Surabaya Diduga Cabuli Anak Asuhnya

Anak panti asuhan korban pencabulan kini didampingi Tim Unit Konsultasi dan Bantuan Hukum (UKBH) Fakultas Hukum Universitas Airlangga (Unair).