Eksplorasi Empat Perupa Bali di ARTOTEL Sanur

Editor

Yefri

image-gnews
Pameran Seni
Pameran Seni "Build Up" di Artotel Sanur, Bali.
Iklan

Info Event - Di tengah riuh perkembangan seni rupa kontemporer Bali, ARTOTEL Sanur - Bali kembali menegaskan posisinya sebagai rumah bagi karya-karya seniman lokal yang berani melangkah keluar dari pakem tradisional. Kali ini, melalui pameran seni bertajuk ‘Build Up’, empat perupa Bali—Made Bayak, Nyoman Suarnata, NPAAW, dan Raka Jana—diundang untuk menunjukkan akumulasi dari perjalanan kreatif mereka, yang penuh eksplorasi dan kritik sosial.

Pameran yang berlangsung dari 8 Oktober hingga 8 Desember 2024 ini adalah sebuah ajang dialog visual antara karya-karya empat perupa yang masing-masing membawa gagasan unik. Dalam ruang ARTSpace ARTOTEL Sanur, publik diajak untuk tidak hanya melihat, tetapi merasakan dinamika perkembangan mutakhir seni rupa Bali.

Salah satu seniman yang berpartisipasi, Made Bayak, dikenal dengan keterlibatannya dalam isu ekologis dan sosial. Melalui seri plastycology-nya, Bayak memanfaatkan material upcycle dari plastik untuk menggambarkan persoalan lingkungan yang dihadapi Bali dan dunia. Pilihan material yang digunakan bukan sekadar estetika, tetapi juga pernyataan kritis tentang bagaimana seni dapat menjadi media aktivisme.

Sementara itu, Nyoman Suarnata hadir dengan gaya visual yang menyeimbangkan antara naifisme dan realisme. Melalui teknik drawing dan pencampuran media seperti akrilik, pastel, dan pensil, Suarnata mengeksplorasi bentuk-bentuk imajinatif dan ikonik, yang sering kali memuat elemen budaya populer seperti mainan dan figur superhero. Karyanya mengajak penonton untuk bernostalgia sembari mempertanyakan estetika masa kini.

NPAAW, dengan gaya yang lebih digital dan industrial, memunculkan bidang-bidang geometris yang seakan menyerupai susunan pixel gambar digital. Warna-warna metalik dan komplementer menciptakan kesan futuristik, seolah karyanya berbicara tentang era teknologi dan mekanisasi yang tak terelakkan. Elemen lakban yang kerap ia gunakan juga menambah dimensi instalatif yang menarik.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Lalu ada Raka Jana, yang menyuguhkan karya yang memadukan budaya visual Bali dengan sentuhan anime dan kartun. Karya-karyanya merupakan eksplorasi antara tradisi dan budaya populer yang mengakar dalam masyarakat Bali, tetapi hadir dalam bungkus yang modern dan segar.

Menurut Agus Ade Surya Wirawan, General Manager ARTOTEL Sanur, pameran ini adalah sebuah kehormatan. “Karya-karya dari empat perupa ini menambah suasana memukau di lobi dan ARTSpace kami, menciptakan pengalaman yang tak terlupakan bagi tamu yang baru check-in. Kami berharap ini menjadi kenikmatan bagi tamu ARTOTEL dan pecinta seni kontemporer di Bali,” ujarnya.

Pameran ‘Build Up’ terbuka untuk umum dan merupakan kesempatan emas untuk melihat bagaimana keempat seniman ini membangun jejak mereka di peta seni rupa kontemporer. Bagi siapa pun yang tertarik dengan eksplorasi seni yang melampaui batas, ini adalah pameran yang wajib dikunjungi. (*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Peresmian Pura Hindu Pertama di Belanda, Taman Disulap Jadi Kampung Bali

1 hari lalu

Peresmian Pura Hindu Bali Pertama di Belanda, 22 April 2025. Dok. KBRI Den Hag
Peresmian Pura Hindu Pertama di Belanda, Taman Disulap Jadi Kampung Bali

Pura Hindu Bali pertama di Belanda, Shanta Citta Bhuwana, akan diresmikan pada 3 Mei 2025 di Taman Indonesia Kallenkote.


10 Destinasi Wisata Terbaik di Asia Tenggara

2 hari lalu

Phu Quoc, Vietnam. Unsplash.com/Fiona Doan
10 Destinasi Wisata Terbaik di Asia Tenggara

Berikut sederet destinasi wisata terbaik di Asia Tenggara yang menyuguhkan berbagai pesona, mulai dari pantai berpasir hingga kuil kuno.


Gerbang Digital Baru untuk Event Kelas Dunia di Bali

6 hari lalu

Tampilan situs web resmi Jimbaran Convention Center (JCC)
Gerbang Digital Baru untuk Event Kelas Dunia di Bali

InterContinental Bali Resort mempertegas posisinya sebagai destinasi utama untuk pertemuan dan acara bertaraf internasional .


Bali dan Jakarta Destinasi Terbaik Dunia Trip.Best 2025

7 hari lalu

Dekorasi tradisional Ubad Ubud Bali. Jumat, 24 November 2023. TEMPO/Intan Setiawanty.
Bali dan Jakarta Destinasi Terbaik Dunia Trip.Best 2025

Bali menempati posisi ke-10 dan Jakarta berada di posisi 41 dalam daftar Trip.Best Global Rankings 2025


Rekomendasi Penginapan di Bali, Cove Beri Diskon 20 Persen

8 hari lalu

Salah satu pilihan penginapan di Bali. foto Dok.
Rekomendasi Penginapan di Bali, Cove Beri Diskon 20 Persen

Cove hadir dengan berbagai pilihan penginapan yang nyaman dan strategis. Berikut beberapa rekomendasi penginapan di Bali yang cocok untuk menemani liburanmu.


Antsipasi Gunungan Sampah Plastik: Pemprov Bali Larang AMDK di Bawah 1 Liter

10 hari lalu

Nelayan mendorong perahunya melewati tumpukan sampah plastik di kawasan Pantai Kedonganan, Badung, Bali, Rabu 20 Maret 2024. Pantai Kedonganan dipadati sampah plastik kiriman yang terdampar terbawa arus laut yang mengganggu aktivitas warga dan nelayan setempat. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf
Antsipasi Gunungan Sampah Plastik: Pemprov Bali Larang AMDK di Bawah 1 Liter

Sampah kemasan air minum dalam kemasan (AMDK) plastik sekali pakai dapat mencemari lingkungan, bahkan masuk ke tubuh manusia. Apa langkah Pemprov Bali


Regulasi Bali Larang Air Minum dalam Kemasan Plastik di Bawah 1 Liter

10 hari lalu

Ilustrasi air mineral by Boldsky
Regulasi Bali Larang Air Minum dalam Kemasan Plastik di Bawah 1 Liter

Pemprov Bali melarang peredaran air minum dalam kemasan plastik di bawah 1 liter, tapi botol kaca dan galon tetap dibolehkan. Alasannya?


Konser Peringati 75 Tahun Hubungan Rusia-Indonesia Digelar

10 hari lalu

Penyanyi Indonesia Farman Purnama bersama paduan suara rakyat Akademik Nasional Rusia M E Pyatnitsky pada acara konser bersama peringatan 75 tahun hubungan diplomatik Indonesia-Rusia di Jakarta, 14 April 2025. Kementerian Kebudayaan menggelar konser bersama untuk memperingati 75 tahun hubungan diplomatik Indonesia-Rusia dengan menampilkan berbagai tarian budaya Indonesia, lagu Indonesia, tarian budaya Rusia dan lagu Rusia. Antara/Asprilla Dwi Adha
Konser Peringati 75 Tahun Hubungan Rusia-Indonesia Digelar

Kedubes Rusia menghelat pertunjukan seni untuk memperingati 75 tahun hubungan diplomatik dengan Indonesia.


Imigrasi Deportasi WN AS yang Mengamuk di Klinik Bali

10 hari lalu

Ilustrasi deportasi. america.aljazeera.com
Imigrasi Deportasi WN AS yang Mengamuk di Klinik Bali

Imigrasi mendeportasi dan menangkal Warga Negara Amerika Serikat berinisial MM karena mengamuk dan merusak fasilitas sebuah klinik di Bali.


Pemerintah Ingin Ada Penerbangan Langsung dari Bali ke Moskow

11 hari lalu

Roscongress International Bussiness Forum yang diselenggarakan oleh pemerintah Indonesia dan pemerintah Rusia untuk membahas kerja sama perekonomian kedua negara di Jakarta, 14 April 2025. Tempo/Savero Aristia Wienanto
Pemerintah Ingin Ada Penerbangan Langsung dari Bali ke Moskow

Menko Perekonomian Airlangga mengatakan penerbangan langsung menjadi solusi untuk meningkatkan jumlah turis.