Politeknik Harapan Bersama Menapaki Puncak Prestasi Pendidikan Vokasi di Indonesia

Editor

Yefri

image-gnews
Kampus Politeknik Harapan Bersama
Kampus Politeknik Harapan Bersama
Iklan

Info Event - Pada tahun 2024, Politeknik Harapan Bersama (Poltek Harber) telah mengukir prestasi gemilang dalam dunia pendidikan tinggi vokasi di Indonesia. Berdasarkan pemeringkatan yang dilakukan oleh lembaga pemeringkatan perguruan tinggi Webometrics, Poltek Harber berhasil menempati posisi yang membanggakan sebagai Politeknik Swasta terbaik se-Indonesia.

Dalam laporan terbaru dari Webometrics, Politeknik Harber berhasil merebut peringkat pertama di antara Politeknik Swasta lainnya di Indonesia. Bahkan, prestasi ini semakin memancarkan kegemilangan Poltek Harber karena menjadi satu-satunya Politeknik Swasta yang berhasil masuk ke dalam 10 besar politeknik terbaik, baik negeri maupun swasta, di Tanah Air versi Webometrics tahun 2024.

Webometrics merilis daftar pemeringkatan kampus di tahun 2024 dengan mencatat adanya 3.567 kampus di Indonesia yang turut dinilai. Dari jumlah tersebut, hanya 10 Politeknik yang berhasil menempati posisi teratas di bawah naungan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).

Menyikapi pencapaian gemilang ini, pihak Poltek Harber tidak bisa menyembunyikan kegembiraan dan kebanggaannya. Direktur Poltek Harber, Agung Hendarto, menegaskan bahwa prestasi ini adalah hasil dari kerja keras seluruh sivitas akademika serta dukungan yang tak henti-hentinya dari berbagai pihak, termasuk Yayasan Pendidikan Harapan Bersama, pemerintah daerah, dan mitra kerja baik dari sektor pemerintah maupun swasta.

"Keberhasilan ini semoga menjadi dorongan bagi kita semua untuk terus meningkatkan kinerja, sehingga kita dapat meraih prestasi lebih tinggi lagi," ungkap Agung Hendarto. Ia juga berharap bahwa prestasi ini akan semakin meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Poltek Harber sebagai lembaga pendidikan vokasi yang berkualitas.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ginanjar Wiro Sasmito, Wakil Direktur Bidang Humas dan Kerjasama Poltek Harber, menekankan bahwa pemeringkatan dari Webometrics merupakan acuan yang kredibel dalam menilai kualitas sebuah institusi pendidikan. Ia berharap masyarakat Indonesia, khususnya di Jawa Tengah, dapat memberikan apresiasi yang layak dan tidak meragukan posisi Poltek Harber yang terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pendidikan vokasi serta mencetak lulusan yang kompeten untuk bersaing di tingkat global.

Sebagai informasi, Webometrics melakukan penilaian menggunakan tiga indikator utama, yakni visibility, openness, dan excellence. Indikator ini menilai dampak konten web, jumlah sitasi, serta kualitas karya tulis yang dihasilkan oleh suatu perguruan tinggi.

Dengan demikian, keberhasilan Politeknik Harapan Bersama dalam meraih peringkat teratas menandakan komitmen yang kuat dalam menyediakan pendidikan vokasi berkualitas tinggi yang sesuai dengan tuntutan zaman. Poltek Harber, kampus berkualitas dan berprestasi, kini hadir sebagai pilihan utama bagi para calon mahasiswa yang menginginkan pendidikan yang berorientasi pada keunggulan dan relevansi di era globalisasi saat ini. (*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Politeknik Indonusa Surakarta Berdayakan Petani Jambu di Karanganyar dengan Inovasi Pengolahan

18 hari lalu

Pemberdayaan Petani Jambu di Karanganyar oleh PKM Politeknik Indonusa Surakarta.
Politeknik Indonusa Surakarta Berdayakan Petani Jambu di Karanganyar dengan Inovasi Pengolahan

Tim PKM Politeknik Indonusa Surakarta menginisiasi pelatihan bagi para petani Helena dalam mengolah jambu kristal dan jambu merah.


Rakernas III PELITA: Sinergi Politeknik Swasta untuk Indonesia Emas 2045

23 hari lalu

Pembukaan Rapat Kerja Nasional PELITA 2024 di Poltek Caltex Riau, 30 Oktober 2024.
Rakernas III PELITA: Sinergi Politeknik Swasta untuk Indonesia Emas 2045

Pentingnya PELITA sebagai wadah kolaborasi yang bertujuan menciptakan politeknik unggul di Indonesia


Poltek Harber Jadi Pilot Project Program Practiwork Hungaria di Indonesia

6 Agustus 2024

Kerja sama Politeknik Harapan Bersama dengan  Practiwork Hungaria
Poltek Harber Jadi Pilot Project Program Practiwork Hungaria di Indonesia

Poltek Harber menjadi satu-satunya pendidikan tinggi swasta yang dipilih di Indonesia.


Menilik Penelitian Kolaborasi Indonesia-Prancis berkat Program PHC Nusantara

29 Juni 2024

Penguatan kolaborasi riset dan inovasi menjadi salah satu fokus Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi dalam rangka transformasi dan akselerasi perguruan tinggi vokasi di Indonesia.
Menilik Penelitian Kolaborasi Indonesia-Prancis berkat Program PHC Nusantara

Dosen Politeknik Balikpapan Hadi Hermansyah memanfaatkan PHC Nusantara untuk melakukan penelitian bersama lembaga sains LEGOS di Prancis.


Syarat dan Cara Daftar Politeknik Statistika STIS, Lulus Jadi CPNS BPS

26 Juni 2024

Syarat dan cara daftar Politeknik Statistika STIS. Foto: stis.ac.id
Syarat dan Cara Daftar Politeknik Statistika STIS, Lulus Jadi CPNS BPS

Lulus bisa jadi CPNS BPS, begini syarat dan cara daftar Politeknik Statistika STIS. Pendaftaran jalur afirmasi ditujukan untuk orang asli Papua (OAP).


Pelita Indonesia Jajaki Kerja sama dengan Perguruan Tinggi Vokasi dan Industri di Perancis

6 Juni 2024

Perkumpulan Politeknik Swasta (Pelita) Indonesia
Pelita Indonesia Jajaki Kerja sama dengan Perguruan Tinggi Vokasi dan Industri di Perancis

Philippe berkomitmen untuk memfasilitasi Pelita dalam melakukan penjajakan kerjasama dengan Industri dan beberapa Pendidikan Tinggi Vokasi Perancis.


Meriahkan HUT Kedua, Perkumpulan Politeknik Swasta Indonesia Gelar Rakornas di Tegal

3 Juni 2024

Peserta Rakernas Perkumpulan Politeknik Swasta (Pelita) Indonesia.
Meriahkan HUT Kedua, Perkumpulan Politeknik Swasta Indonesia Gelar Rakornas di Tegal

Acara dihadiri oleh 40 pimpinan Politeknik Swasta yang mewakili 30 anggota Pelita dari seluruh Indonesia.


VALERIA Fase 2: Transformasi Kepemimpinan Perguruan Tinggi Vokasi di Indonesia

3 Juni 2024

Peserta Transformasi Pendidikan Tinggi Vokasi di Indonesia (VALERIA) Fase 2  yang berlangsung dari tanggal 26 hingga 30 Mei 2024  di Grand Jatra Pekanbaru.
VALERIA Fase 2: Transformasi Kepemimpinan Perguruan Tinggi Vokasi di Indonesia

VALERIA adalah wadah bagi 24 pimpinan Perguruan Tinggi Vokasi (PTV) terpilih dari 23 perguruan tinggi vokasi di Indonesia.


20 PTN Vokasi Favorit Pendaftar SNBP 2024

27 Maret 2024

SNBP, Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi. wikipedia.org
20 PTN Vokasi Favorit Pendaftar SNBP 2024

PTN Vokasi mencatat peningkatan siswa yang signifikan dalam hasil proses maupun kelulusan jalur SNBP 2024.


Perkumpulan Politeknik Swasta Luncurkan Program Seleksi Bersama Mahasiswa Baru

27 Februari 2024

Sosialisasi Program Seleksi Bersama Mahasiswa Baru
Perkumpulan Politeknik Swasta Luncurkan Program Seleksi Bersama Mahasiswa Baru

Kegiatan SBMPS diharapkan mampu memperkenalkan Politeknik Swasta sebagai tujuan studi lanjut yang menarik.