Infobrand Summit 2025 Menyoroti Masa Depan Brand di Indonesia

Reporter

Yefri

Editor

Yefri

Senin, 20 Januari 2025 09:01 WIB

Infobrand.id

Info Event - Infobrand.id menyelenggarakan The 5th Infobrand Summit 2025, forum nasional yang mempertemukan pelaku usaha, akademisi, pengamat ekonomi, dan berbagai asosiasi untuk membahas peluang dan tantangan bisnis di tahun mendatang pada Kamis 16 Januari 2025. Acara ini berlangsung di Golden Ballroom Hotel Sultan dengan tema besar “Business Outlook 2025: Economic, Marketing, & Industrial Perspectives for Sustainable Growth.”

CEO Infobrand.id, Susilowati Ningsih, menjelaskan bahwa tahun 2025 akan menjadi periode penuh dinamika. Berbagai faktor seperti perubahan ekonomi global, pemerintahan baru, pergeseran preferensi konsumen, hingga perkembangan teknologi akan memengaruhi strategi bisnis dan keputusan perusahaan. “Sebagai media yang berfokus pada perkembangan bisnis dan brand di Indonesia, kami mengadakan Infobrand Summit 2025 sebagai respons terhadap kompleksitas tantangan di tahun depan,” ujar Susilowati.

Acara ini menghadirkan sejumlah pembicara di bidangnya, termasuk Prof. Dr. Ir. Noer Azam Achsani, MS, Guru Besar IPB University, yang membahas Economy Outlook 2025: Kebijakan Ekonomi Pemerintahan Baru Peluang & Tantangan, dan Dr. Wahyu T. Setyobudi, MM., ATP., CPM dari Binus Business School, yang memaparkan Branding & Marketing Trends 2025: Bridging Offline & Online Marketing Strategies.

Infobrand Summit 2025 juga menyelenggarakan diskusi panel bertema “Unlocking Growth: Opportunities in Emerging Markets for 2025.” Panel ini melibatkan Sugiyanto Wibawa (HIPPINDO), Janoe Arjanto (P3I), Ferdian Brillian (TDA), serta dimoderatori oleh Tri Raharjo, CEO TRAS N CO Indonesia.

Krisna Ariza, Direktur Penggunaan dan Pemasaran Produk Dalam Negeri Kementerian Perdagangan RI, turut hadir memberikan sambutan. Momen lainnya adalah peluncuran 8th Edition of Annual Achievement Report Catalogue: Indonesia Corporate & Brand Champions 2025.

Advertising
Advertising

Sebagai bagian dari acara, Infobrand.id memberikan penghargaan kepada perusahaan dan brand yang menunjukkan kinerja positif sepanjang 2024. Selain itu, penghargaan Indonesia Digital Popular Brand Platinum Award periode 2020-2024 juga diberikan kepada brand yang konsisten meraih prestasi selama lima tahun berturut-turut.

Infobrand Summit 2025 memberikan wawasan tentang dinamika ekonomi dan tren pemasaran yang relevan bagi dunia bisnis. Susilowati berharap para peserta dapat memanfaatkan wawasan ini untuk mengembangkan strategi berkelanjutan di masa depan. (*)

Berita terkait

Cerita Hun Sen Pulihkan Perekonomian Kamboja usai Konflik 1970-1990

8 hari lalu

Cerita Hun Sen Pulihkan Perekonomian Kamboja usai Konflik 1970-1990

Presiden Senat Kamboja Hun Sen menceritakan strateginya dalam memulihkan perekonomian Kamboja usai konflik 1970-1990.

Baca Selengkapnya

Menteri UMKM: Perempuan Pilar Ekonomi Nasional

8 hari lalu

Menteri UMKM: Perempuan Pilar Ekonomi Nasional

Menteri UMKM, Maman Abdurrahman menekankan peran penting perempuan dalam pengembangan UMKM di Indonesia

Baca Selengkapnya

Prediksi Pertumbuhan Ekonomi Dunia akan Menurun, IMF Beri Tiga Rekomendasi

17 hari lalu

Prediksi Pertumbuhan Ekonomi Dunia akan Menurun, IMF Beri Tiga Rekomendasi

IMF menyarankan negara-negara untuk segera menyelesaikan ketegangan perdagangan.

Baca Selengkapnya

Jerman Pangkas Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi 2025 Jadi Nol

19 hari lalu

Jerman Pangkas Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi 2025 Jadi Nol

Menurut proyeksi pemerintah Jerman, ekonomi negara itu diperkirakan akan tumbuh 1 persen pada 2026.

Baca Selengkapnya

Gubernur Jateng Jadikan Kecamatan Pusat Ekonomi lewat Program Kecamatan Berdaya

21 hari lalu

Gubernur Jateng Jadikan Kecamatan Pusat Ekonomi lewat Program Kecamatan Berdaya

Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi mereaslisasikan janjinya saat kampanye untuk melaksanakan Program Kecamatan Berdaya. Peluncuran dilangsungkan di Taman Cerdas Jebres, Kota Solo, Jawa Tengah, Rabu, 23 April 2025.

Baca Selengkapnya

Cina Gelar Pertemuan Menlu-Menhan dengan Indonesia

22 hari lalu

Cina Gelar Pertemuan Menlu-Menhan dengan Indonesia

Indonesia dan Cina membuka era baru diplomasi strategis melalui Dialog 2+2, tingkat menteri pertama Tiongkok dengan negara mitra,

Baca Selengkapnya

6 Alasan Emas Menjadi Alat Investasi yang Digemari

26 hari lalu

6 Alasan Emas Menjadi Alat Investasi yang Digemari

Emas sejak lama menjadi instrumen investasi yang banyak digemari. Mengapa?

Baca Selengkapnya

Ketidakpastian Global, Uni Eropa-Indonesia Perkuat Kerja Sama

27 hari lalu

Ketidakpastian Global, Uni Eropa-Indonesia Perkuat Kerja Sama

Uni Eropa menginginkan peningkatan kerja sama dengan Indonesia di tengah ketidakpastian global.

Baca Selengkapnya

Rusia Undang Prabowo Hadiri Forum Ekonomi di Petersburg

29 hari lalu

Rusia Undang Prabowo Hadiri Forum Ekonomi di Petersburg

Rusia ingin adanya sistem keuangan yang mempermudah para turis Rusia saat berada di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kapan Deregulasi Ekonomi di Dalam Negeri akan Diberlakukan?

29 hari lalu

Kapan Deregulasi Ekonomi di Dalam Negeri akan Diberlakukan?

Sekretaris Kementerian Koordinator Perekonomian Susiwijono Moegiarso mengatakan deregulasi ekonomi akan diatur dalam Keprpes.

Baca Selengkapnya