CHI AWARDS 2023: Merayakan Pelestari Seni Tari Indonesia, Menyemai Energi Baru untuk Warisan Budaya

Reporter

Editor

Yefri

Jumat, 17 November 2023 05:00 WIB

CHI Awards diberikan kepada sosok pelestari seni tari tradisional Indonesia

Info Event - Yayasan Al-Maryati/AlMar Foundation baru saja menyelenggarakan CHI AWARDS 2023 setelah sebelumnya sukses menyelenggarakan menggelar CHI Awards 2018 dalam seni Wastra Nusantara-Batik. Tahun ini, CHI Awards akan diberikan kepada sosok pelestari seni tari tradisional Indonesia. Acara penghargaan ini berlangsung pada 9 November 2023, di The Habibie & Ainun Library, Jakarta.

CHI Awards adalah acara bergengsi yang bertujuan menghargai individu yang telah menunjukkan dedikasi luar biasa dalam melestarikan dan mengembangkan kekayaan seni budaya di Indonesia. CHI, singkatan dari The Cultural Heritage of Indonesia, merupakan perkumpulan yang berdedikasi untuk turut serta dalam melestarikan dan mengembangkan seni budaya Indonesia, bekerja sama dengan berbagai pihak untuk menyelenggarakan program-programnya.

Indonesia, dengan warisan budayanya yang kaya, memiliki banyak tarian tradisional dari Sabang hingga Merauke. Tarian sebagai cabang seni menggunakan gerak tubuh manusia sebagai alat ekspresi, dengan tiga fungsi utama: sebagai upacara ritual, hiburan pribadi, dan seni pertunjukan. Beberapa tarian, seperti Tari Saman dari Aceh dan Tari Kecak dari Bali, telah mendapatkan pengakuan internasional, menjadi sumber kebanggaan nasional, dan berkontribusi pada identitas bangsa.

Untuk melestarikan tarian-tarian ini, peran para maestro tari sangat besar. Kiprah, komitmen, dan konsistensi mereka dalam menghadapi tantangan dunia tari membutuhkan pengakuan. Mereka tidak hanya bertanggung jawab terhadap gerakan tarian, tetapi juga menjaga elemen lainnya, seperti pakaian, alat musik, dan kisah di balik koreografi. Para maestro juga dituntut memiliki kualitas seperti kreativitas, koordinasi tubuh, disiplin berlatih, dan rasa percaya diri.

CHI Awards diselenggarakan sebagai apresiasi dan pengingat atas peran pahlawan dalam melestarikan budaya. Ini juga menjadi wujud dukungan perusahaan melalui kegiatan CSR untuk kesadaran terhadap seni budaya Indonesia. Melalui CHI, diharapkan dapat memberikan nafas baru bagi pelestarian warisan budaya Indonesia, memberikan energi bagi kehidupannya. Dr. Dewita R. Panjaitan, MARS, DrPH, yang biasa disapa Wiwit Ilham, inisiator dan pendiri CHI, berharap gerakan ini dapat memberikan manfaat besar bagi bangsa dan negara.

Advertising
Advertising

Tentang CHI AWARDS 2023

CHI Awards 2023 adalah penghargaan yang diberikan kepada individu-inspiratif yang telah berdedikasi dalam melestarikan dan mengembangkan tarian daerah Indonesia. Penerima penghargaan dipilih oleh panel Dewan Pemerhati berdasarkan kriteria tertentu. Penerima penghargaan dibagi menjadi tiga kategori yaitu: "Penerus", "Pelestari. dan Penghargaan Khusus “Amerta Askara Budaya”.

Penghargaan Amerta Askara Budaya

Penghargaan khusus diberikan kepada Dr. (HC) Ir. H. Sukarno yang memang dikenal luas memiliki kepedulian dan perhatian besar pada budaya khususnya seni tari. Bahkan secara khusus beliau memyebut dirinya Maha Pencinta Seni.

Proses Seleksi

Para kandidat yang terpilih tidak langsung muncul begitu saja, namun melalui proses diskusi yang panjang dari para pendiri CHI: DR. Dewita R.Panjaitan, MARS, DrPH, Insana Habibie, dan Anitasa Richir dengan para penasihat antara lain Ayu Dyah Pasha, Firman Ichsan, Nani Koespriani, dan Musa Widyatmodjo serta Amy Wirabudi mewakili anggota CHI. (*)

Berita terkait

Universitas Brawijaya Akan Buka Rumah Budaya Indonesia di Tianjin Cina

23 jam lalu

Universitas Brawijaya Akan Buka Rumah Budaya Indonesia di Tianjin Cina

Universitas Brawijaya akan membuka Rumah Budaya Indonesia di Tianjin, China untuk mendorong pengenalan bahasa

Baca Selengkapnya

Sejarah Panjang Kebaya dan Perlunya Jadi Identitas Budaya Indonesia

3 hari lalu

Sejarah Panjang Kebaya dan Perlunya Jadi Identitas Budaya Indonesia

Pakar mengatakan kebaya bisa menjadi identitas budaya Indonesia berbasis kelokalan dengan sejarah panjang busana di Nusantara.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa STIP Jakarta Meninggal Dianiaya Senior, Mengapa Budaya Kekerasan di Kampus Terus Terulang?

3 hari lalu

Mahasiswa STIP Jakarta Meninggal Dianiaya Senior, Mengapa Budaya Kekerasan di Kampus Terus Terulang?

Seorang mahasiswa STIP Jakarta meninggal setelah dianiaya oleh seniornya. Lalu, mengapa budaya kekerasan itu terus terulang?

Baca Selengkapnya

Cara Perpustakaan Pikat Pembaca Muda

5 hari lalu

Cara Perpustakaan Pikat Pembaca Muda

Sejumlah perpustakaan asing milik kedutaan besar negara sahabat di Jakarta berbenah untuk menarik lebih banyak anak muda, khususnya generasi Z.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung Rencana Touring Kebudayaan

17 hari lalu

Bamsoet Dukung Rencana Touring Kebudayaan

Bamsoet mendukung rencana touring kebudayaan bertajuk "Borobudur to Berlin. Global Cultural Journey: Spreading Tolerance and Peace".

Baca Selengkapnya

Ingin Jadi Pusat Seni dan Budaya, Hong Kong Dirikan Museum Sastra

21 hari lalu

Ingin Jadi Pusat Seni dan Budaya, Hong Kong Dirikan Museum Sastra

Museum Sasta Hong Kong akan dibuka pada Juni

Baca Selengkapnya

Indonesia dan Jerman Sepakat Tingkatkan Kerja Sama Budaya

56 hari lalu

Indonesia dan Jerman Sepakat Tingkatkan Kerja Sama Budaya

Indonesia dan Jerman menandatangani Pernyataan Kehendak Bersama untuk meningkatkan dan mempromosikan hubungan budaya kedua negara.

Baca Selengkapnya

3 Tradisi Unik Jelang Ramadan di Semarang dan Yogyakarta

8 Maret 2024

3 Tradisi Unik Jelang Ramadan di Semarang dan Yogyakarta

Menjelang Ramadan, masyarakat di sejumlah daerah kerap melakukan berbagai tradisi unik.

Baca Selengkapnya

Terkini: Anies dan Ganjar Kompak Sindir Politisasi Bansos di Depan Prabowo, Ide BUMN Jadi Koperasi Pengamat Sebut Pernyataannya Dipelintir

5 Februari 2024

Terkini: Anies dan Ganjar Kompak Sindir Politisasi Bansos di Depan Prabowo, Ide BUMN Jadi Koperasi Pengamat Sebut Pernyataannya Dipelintir

Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan kompak menyindir politisasi bantuan sosial atau Bansos di depan Prabowo Subianto dalam debat Capres terakhir.

Baca Selengkapnya

Prabowo Janjikan Dana Abadi Budaya, RI Sudah Punya Anggaran Rp 2 Triliun di APBN

5 Februari 2024

Prabowo Janjikan Dana Abadi Budaya, RI Sudah Punya Anggaran Rp 2 Triliun di APBN

Segini besar anggaran dana abadi budaya yang sudah dikantongi Kementerian Keuangan sebelumnya.

Baca Selengkapnya