MRT Jakarta Rayakan Empat Tahun Operasional di Taman Literasi Blok M

Reporter

Editor

Yefri

Minggu, 26 Maret 2023 13:45 WIB

Poster Hari MRT 2023

Info Event - Tanggal 24 Maret 2023 merupakan perayaan empat tahun operasional MRT Jakarta. Antuasiasme dan dukungan masyarakat yang terlihat saat MRT Jakarta diresmikan tidak pernah surut hingga saat ini. Tercatat lebih dari 66 juta orang telah menggunakan layanan MRT Jakarta sejak pertama kali beroperasi komersial pada 24 Maret 2019 silam. Angka keterangkutan (ridership) terus meningkat meskipun dalam kondisi pandemi. Ketepatan waktu, baik waktu kedatangan, waktu berhenti, dan waktu tempuh, mencapai 99,95 %. Indeks Kepuasan Pelanggan pun terus naik hingga mencapai 88,32 (tahun 2022). Visi dan misi MRT Jakarta sebagai katalis perubahan budaya mobilitas masyarakat perlahan mulai terwujud.

“Atas nama MRT Jakarta, saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi setinggisetingginya kepada seluruh pemerintah dan masyarakat atas dukungan serta kepercayaannya sehingga MRT Jakarta mampu berada di titik seperti sekarang ini,” ungkap Direktur Utama PT MRT Jakarta (Perseroda) Tuhiyat. “Dalam peringatan tahun ini, PT MRT Jakarta (Perseroda) mengusung tema #PastiBisa. Meski didera pandemi, MRT Jakarta tetap teguh dan tumbuh berkembang. Dengan berkolaborasi, kita berhasil saling menggerakkan, menciptakan capaian bersama, dan tumbuh secara berkelanjutan,” ujarnya.

Peringatan Hari MRT 2023 dipusatkan di Taman Literasi Martha Christina Tiahahu, Blok M, yang menjadi salah satu infrastruktur kawasan TOD Blok M—Sisingamangaraja. Selama tiga hari, 24—26 Maret 2023, sejak sore hingga malam hari, masyarakat dapat mengikuti beragam aktivitas menarik seperti bincang-bincang (talkshow) beragam topik urban, hiburan seni tari, pertunjukan musik, bedah buku, pertemuan media massa, aktivitas anak, hingga pertunjukan instalasi seni budaya. Tempo Media juga hadir sebagai mitra media dengan membuka stan yang berisi produk-produk literasi Tempo.

Informasi detail terkait peringatan Hari MRT dapat dilihat di akun media sosial MRT Jakarta (@mrtjkt dan @mrtjktinfo).

Advertising
Advertising

Berita terkait

Pilar Saga: Pemkot Serius Wujudkan MRT Tangsel

5 hari lalu

Pilar Saga: Pemkot Serius Wujudkan MRT Tangsel

MRT Tangsel masuk dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN)

Baca Selengkapnya

Rano Karno Berangkat ke Balai Kota Naik MRT dan Transjakarta Setiap Hari Senin

7 hari lalu

Rano Karno Berangkat ke Balai Kota Naik MRT dan Transjakarta Setiap Hari Senin

Wakil Gubernur Jakarta Rano Karno menggunakan transportasi dari rumahnya di Lebak Bulus, Jakarta Selatan ke Balai Kota setiap hari Senin.

Baca Selengkapnya

Hari Kartini: Pelanggan Perempuan Hanya Bayar Rp 1 Naik Transjakarta, MRT dan LRT

7 hari lalu

Hari Kartini: Pelanggan Perempuan Hanya Bayar Rp 1 Naik Transjakarta, MRT dan LRT

Pengurangan tarif berlaku untuk perempuan yang menggunakan Transjakarta, MRT, dan LRT yang ada di wilayah ibu kota pada Hari Kartini.

Baca Selengkapnya

Pramono Gratiskan Transjakarta, MRT, dan LRT untuk Perempuan di Hari Kartini

8 hari lalu

Pramono Gratiskan Transjakarta, MRT, dan LRT untuk Perempuan di Hari Kartini

Perempuan yang menggunakan transportasi umum bisa mendapatkan layanan gratis di hari Kartini

Baca Selengkapnya

MRT Ganti Direktur Keuangan dan Manajemen Korporasi

10 hari lalu

MRT Ganti Direktur Keuangan dan Manajemen Korporasi

Untuk sementara waktu, jabatan tersebut bakal diambil alih oleh Direktur Utama MRT Jakarta, Tuhiyat.

Baca Selengkapnya

Libur Lebaran, Penumpang MRT Jakarta Melonjak hingga 76 Ribu Orang

24 hari lalu

Libur Lebaran, Penumpang MRT Jakarta Melonjak hingga 76 Ribu Orang

Data menunjukkan lonjakan penumpang MRT terjadi pada hari Lebaran kedua dengan jumlah 47.176 orang, naik dari 28.930 orang di hari sebelumnya.

Baca Selengkapnya

Promo Tarif MRT Rp 243, Berlaku Hari Ini

35 hari lalu

Promo Tarif MRT Rp 243, Berlaku Hari Ini

PT MRT Jakarta memperingati enam tahun operasionalnya dengan menghadirkan program tarif spesial Rp 243 pada hari ini, Senin 24 Maret 2025.

Baca Selengkapnya

Baru Beroperasi, Jalur Metro Ho Chi Minh Vietnam Masuk Daftar Tempat Terbaik di Dunia 2025

42 hari lalu

Baru Beroperasi, Jalur Metro Ho Chi Minh Vietnam Masuk Daftar Tempat Terbaik di Dunia 2025

MRT tersebut merupakan sebuah pencapaian bagi kota besar di Vietnam yang terkenal dengan jalanan macet dan penuh sepeda motor, mirip Jakarta.

Baca Selengkapnya

DJKA Kementerian Perhubungan Sebut Investor Mulai Lirik Proyek Kereta Gantung Jabodetabek

44 hari lalu

DJKA Kementerian Perhubungan Sebut Investor Mulai Lirik Proyek Kereta Gantung Jabodetabek

Kementerian Perhubungan sedang menyiapkan feeder LRT Jabodebek di Harjamukti serta MRT Jakarta yang akan menghubungkan Lebak Bulus-Tangerang Selatan

Baca Selengkapnya

Pramono Anung: QRIS Tap Akan Diimplementasikan pada LRT, MRT, Jaklingko, TransJakarta, hingga TransJabodetabek

45 hari lalu

Pramono Anung: QRIS Tap Akan Diimplementasikan pada LRT, MRT, Jaklingko, TransJakarta, hingga TransJabodetabek

Gubernur Jakarta Pramono Anung menyatakan jika sistem pembayaran di transportasi umum saat ini masih kurang efisien.

Baca Selengkapnya