Info Event - Artis Prilly Latuconsina akan berbagi inspirasi dalam event Young On Top National Conference (YOTNC) bersama dengan pembicara lain seperti Vina A. Muliana, Dian Sastrowardoyo, Grace Tahir, dan masih banyak lagi.
Prilly mempunyai sejumlah karya yang mengantarkan ia menjadi bagian dari Forbes 30 Under 30 Asia dan berbagai penghargaan. Pada tahun 2021, ia meraih Piala Citra FFI dengan kategori Aktris Terfavorit Pilihan Penonton.
Produktif berkarya mungkin bisa menggambarkan Prilly Latuconsina. Aktris kenamaan Indonesia ini bersemangat menemukan tujuan baru untuk dicapai. Tidak hanya berakting, Prilly menantang dirinya untuk menjadi produser film.
Bersama dengan aktor, produser, dan sutradara Umay Shahab, Prilly berhasil merilis film Kukira Kau Rumah yang meraup lebih dari 2 juta penonton. Kukira Kau Rumah juga mendapatkan penghargaan MURI Kolaborasi Karya Seni dari Rumah oleh Figur Nasional Terbanyak pada tahun 2020.
Tidak berhenti pada satu karya, Prilly kembali menjadi produser dalam series Dear Stranger dan project ketiganya, Cinta di Balik Awan. Semangat Prilly untuk produktif menghasilkan karya juga diwujudkan dalam buku kumpulan puisi berjudul 5 Detik dan Rasa Rindu, Ruang Tengah Ingatan, dan novel berjudul Fatamorgana.
Bisnis Prilly Latuconsina lainnya adalah dengan membuat slimming juice Slimilly, kuliner Nona Judes, rumah produksi Sinemaku Pictures, hingga menjadi pemilik Klub Bola Persikota Tangerang.
Tidak hanya sukses karir, Prilly juga berhasil menyelesaikan kuliahnya dan mendapat predikat cumlaude sebagai Sarjana Ilmu Komunikasi dari London School of Public Relations.
Yuk kita ketemu dengan Prilly di ajang YONTC. Jangan lewatkan kesempatan ini dan daftarkan dirimu dalam dengan mengklik www.youngontop.com/yotnc. (*)