Ini Dia Daftar Film di Korea Indonesia Film Festival (KIFF) 2021

Editor

Yefri

image-gnews
Korea Indonesia FIlm Festival 2021
Korea Indonesia FIlm Festival 2021
Iklan

Info Event  - Pagelaran akbar Korea Indonesia Film Festival (KIFF) 2021 akan segera di gelar mulai tanggal 27 Oktober 2021. Setelah sukses dengan KIFF tahun 2020 Korean Cultural Center (KCC) Indonesia, yang berada di bawah naungan Kedutaan Besar Republik Korea untuk Indonesia, dan CGV Cinemas bekerja sama kembali menghadirkan KIFF 2021, sebuah acara bertaraf internasional yang menampilkan beragam film menarik dari Korea dan Indonesia yang bertujuan untuk memperkenalkan dan mempromosikan budaya Korea dan Indonesia melalui film-film yang di tayangkan.

Festival Film Korea di Indonesia bukanlah hal yang baru. Sejak tahun 2013, Korea Indonesia Film Festival selalu sukses menyita perhatian ribuan orang untuk datang ke bioskop dengan kehadiran Duta Besar Republik Korea untuk Indonesia, pejabat pemerintah, politisi, artis Indonesia, pecinta KPop, dan banyak lainnya yang menunjukan dukungannya terhadap perfilman Korea dan Indonesia.

Tahun ini KIFF 2021 akan berlangsung dari tanggal 27 Oktober 2021 sampai 31 Oktober 2021 dengan mengusung tema ‘Adapting and Moving Forward Together’.  Acara akan berlangsung secara online dan offline melalui bioskop menyesuaikan dengan keadaan kondisi pandemi.

Untuk pemutaran offline, pemutaran film dari berbagai genre, termasuk film Indonesia akan di lakukan di CGV Jakarta (CGV Grand Indonesia) & Bandung (CGV Paris Van Java). Untuk pemutaran secara online, masyarakat juga dapat menyaksikan melalui platform Vidio.

Adapun rangkaian lineup film KIFF 2021 yang akan di tampilkan di Bioskop CGV adalah: Pawn (2020),  Samjin Company English Class (2020), The Box (2021), Escape From Mogadishu (2021), Hostage: Missing Celebrity (2021), Seobok (2021), Sinkhole (2021), Recalled (2021), Mekkah I’m Coming (2020), dan Asih 2 (2020)

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Lalu untuk rangkaian lineup film KIFF 2021 yang akan di tampilkan secara online di platform Vidio adalah: Pawn (2020), Salut D’amour (2015), The Wailing (2016), Battle Of Jangsari (2019), The Box (2021), Veteran (2015), Double Patty (2021), dan An Old Lady (2019).

Selama acara berlangsung, pemerintah membatasi kapasitas bioskop sejumlah 70%, dan wajib melakukan check in aplikasi PeduliLindungi dengan status warna Kuning atau Hijau. Selama berada di bioskop, pengunjung diwajibkan menggunakan masker, menjaga jarak dan mematuhi protokol kesehatan.

Dalam festival ini KCC dan CGV juga menggandeng Vidio untuk menayangkan deretan judul film Korea populer agar bisa disaksikan daring melalui aplikasi Vidio secara gratis. Kolaborasi yang dijalankan KCC, GCV dengan Vidio ini turut sejalan dengan komitmen Vidio untuk membuat tayangan hiburan kelas dunia mudah diakses oleh khalayak luas dari penggemar Indonesia, sehingga Vidio dapat menjadi platform menonton online terbaik di Indonesia. (*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Film Animasi Singapura Zombie Safari Tampil di Festival Annecy Juni 2025

1 hari lalu

Ilustrasi menonton film. Pexels/Cottonbro
Film Animasi Singapura Zombie Safari Tampil di Festival Annecy Juni 2025

Film animasi Zombie Safari mengisahkan kehidupan hewan di kebun binatang yang terguncang ketika terjadi invasi zombi.


Sinopsis dan Pemeran Yadang: The Snitch

7 hari lalu

Film Yadang: The Snitch yang dibintangi Kang Ha Neul, Yoo Hae Jin, dan Park Hae Joon akan segera tayang di CGV Indonesia mulai 23 April 2025. Foto: IMDB
Sinopsis dan Pemeran Yadang: The Snitch

Film Korea Selatan Yadang: The Snitch dijadwalkan tayang di bioskop Indonesia pada 23 April 2025


Serba-serbi Festival Film Internasional Beijing 2025

7 hari lalu

Tempat utama pertemuan konferensi APEC di Huairou, Beijing, Cina, 13 Oktober 2014. Pertemuan APEC akan diadakan di Beijing dari 10-11 November. (ChinaFotoPress/Getty Images)
Serba-serbi Festival Film Internasional Beijing 2025

Festival Film Internasional Beijing berlangsung pada 18 April hingga 27 April 2025


5 Film Korea Bertema Virus

16 hari lalu

Emergency Declaration. Dok. Viu
5 Film Korea Bertema Virus

Film Korea berjudul Virus akan tayang di Korea Selatan pada 7 Mei 2025. Film ini menambah variasi tayangan Korea bertema virus


Film Baru Suzy dan Lee Jin-uk akan Tayang Paruh Kedua 2025

19 hari lalu

Bae Suzy/Foto: Instagram/@suzy_skuukzky
Film Baru Suzy dan Lee Jin-uk akan Tayang Paruh Kedua 2025

Di film ini, Suzy berperan sebagai Sa Gang yang mengalami patah hati setelah berpisah dengan seorang pilot.


8 Film Korea yang akan Tayang di Netflix pada 2025

13 Februari 2025

Im Siwan dalam film Mantis. Dok. Netflix
8 Film Korea yang akan Tayang di Netflix pada 2025

Daftar film Korea yang akan tayang di Netflix pada 2025.


Menguatkan Perfilman, Mewujudkan Jakarta Kota Global dan Kota Sinema

5 Februari 2025

Menteri Ekonomi Kreatif RI, Teuku Riefky Harsya (lima kanan) dan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Teguh Setyabudi foto bersama dengan pose menuju lima abad Kota Jakarta dalam acara Malam Insan Film - Menuju Kota Global Kota Sinema di Balai Agung, Balai Kota DKI Jakarta, pada Selasa, 4 Februari 2025. Dok. TEMPO
Menguatkan Perfilman, Mewujudkan Jakarta Kota Global dan Kota Sinema

Sebagai salah satu pilar penting ekonomi kreatif, industri film menjadi kunci dalam mewujudkan ambisi Jakarta masuk 20 besar kota global pada 2045. Sejarah perfilman di kota ini merupakan potensi yang harus didorong melalui kolaborasi hexahelix.


Film-film Peraih Penghargaan Festival Film Eropa 2024 Bisa Ditonton di Klik Film

29 Januari 2025

Deretan film yang ditayangkan di Klik Film. Foto: Klik Film.
Film-film Peraih Penghargaan Festival Film Eropa 2024 Bisa Ditonton di Klik Film

Klik Film menghadirkan tontonan menarik di bulan ini dengan menayangkan film-film yang memenangi penghargaan di festival film internasional.


Penonton Film Jepang Kian Bertambah, Laporan dari JFF 2024

29 Januari 2025

Suasana Japan Film Festival yang juga menghadirkan  permainan gacha dan berbagai kuis yang menghadirkan hadiah serta freebies menarik.
Penonton Film Jepang Kian Bertambah, Laporan dari JFF 2024

JFF 2024 tidak hanya menjadi selebrasi film Jepang tetapi juga jembatan budaya.


Sinopsis Single in Seoul, Film Korea tentang Makna dari Hidup Menjomlo

15 Januari 2025

Lee Dong Wook dan Im Soo Jung dalam film Single in Seoul. Foto: Instagram/@lotteent.movie
Sinopsis Single in Seoul, Film Korea tentang Makna dari Hidup Menjomlo

Mengulas film Single in Seoul tentang kisah kesendirian Park Yeong-ho (Lee Dong-wook) dan Joo Hyeon-jin (Lim Soo-jung)