Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Joyland Festival Hadir Kembali

Editor

Yefri

Joyland Festival hadir kembali setelah absen selama 5 tahun
Joyland Festival hadir kembali setelah absen selama 5 tahun
Iklan

INFO EVENT - Joyland Festival hadir kembali setelah sempat absen selama beberapa tahun.  Festival ini menyajikan beragam hiburan, bukan hanya  musik tapi juga stand up comedy, kawasan ramah anak, pemutaran film. Joyland Festival 2019 juga akan menampilkan sejumlah line-up musik dengan pilhan yang unik dan beberapa artis yang berasal dari luar negeri. Rencananya festival ini akan berlangsung tanggal 7-8 Desember 2019 di Lapangan Panahan, Gelora Bung Karno, Jakarta.

“Buat kami di Joyland Festival, merangkai kembali festival ini selalu tentang mengajak kawan-kawan terbaik untuk ikut serta. Tahun ini, kami mengajak Efek Rumah Kaca, Soleh Solihun dan Anggun Priambodo untuk menjadi kurator di bidang musik, standup comedy dan film,” kata Ferry Dermawan, program director Joyland Festival dalam rilis yang diterima Tempo.

 Di antara yang sudah masuk catatan dan telah mengonfirmasi penampilan mereka antara lain Sir Dandy, Jirapah, Made Mawut, Puti Chitara, Duara, Bayangan, Mad Mad Men, Mondo Gascaro dengan Rien Djamain & Oele Pattiselano, Poem Modulation (Yoshi Fe, Firzi O, Ratri N, Rieke S). Seluruh nama yang disebutkan ini erat hubungannya dengan Efek Rumah Kaca dan tercatat pernah bermain di Kios Ojo Keos, ruang publik yang dikelola oleh band ini.

Sementara Soleh Solihun, akan membawa gerbong stand-up comedy untuk mengajak orang tertawa di sudut khusus yang diberi nama Shrooms Garden. Soleh mengajak  nama-nama seperti Yusril Ihza Fahriza, Oki Rengga, Ali Akbar, Awwe, Aci Resti, Kiky Saputri, Eka Kuota dan Nury Zhafira.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

 Sementara seniman sekaligus sineas Anggun Priambodo bertanggung jawab untuk Cinerillaz, area yang akan menayangkan sejumlah film pendek yang intim. Ada banyak film yang akan diputar nantinya. Dan semua punya jam pemutaran yang bisa menjadi jeda dan intensitas musik yang bermain. Anggun berjanji bahwa penonton akan bisa menikmati film pendek fiksi, dokumenter, eksperimental dan animasi terkini yang diproduksi dua tahun terakhir oleh sineas dan seniman Indonesia.  

Selain tiga kolaborator ini, Joyland Festival 2019 juga telah memastikan sejumlah line up internasional yang akan naik panggung. Menarik, karena banyak dari mereka punya pendengar khusus yang telah menantikan nama-nama ini mampir ke Jakarta. Di antaranya adalah Hatchie (Australia), Frankie Cosmos (Amerika Serikat), Yves Tumor (Amerika Serikat), Washed Out (Amerika Serikat), Tops (Kanada) dan Anna of the North (Norwegia).

Tiket untuk Joyland Festival sudah bisa didapatkan secara luas di kios tiket online dengan harga tiket bervariasi mulai dari Rp. 200.000. (*)

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Jadwal Lengkap Festival Musik 2023, Kapan Slank, TXT dan Coldplay Tampil?

3 hari lalu

Band asal Inggris, Coldplay saat tampil dalam acara Brit Awards 2016 di 02 Arena, London, 24 Februari 2016. REUTERS/Stefan Wermuth
Jadwal Lengkap Festival Musik 2023, Kapan Slank, TXT dan Coldplay Tampil?

Setelah pandemi, 2023 menjadi tahun kembalinya festival musik digelar di Indonesia. Berikut jadwal lengkapnya, dari Slank sampai Coldplay.


Promo bank bjb Bikin Tau-Tau Festival 2023 Tambah Seru

4 hari lalu

Promo bank bjb Bikin Tau-Tau Festival 2023 Tambah Seru

Dukungan bank bjb sekaligus bentuk dorongan perusahaan terhadap perputaran roda ekonomi di sektor hiburan.


FLAVS Festival 2023 Kembali dengan Musisi Internasional, Korea Selatan hingga Amerika

9 hari lalu

Konferensi pers FLAVS Festival 2023, Rabu, 24 Mei 2022 di M Bloc Jakarta. Dok. FLAVS Festival
FLAVS Festival 2023 Kembali dengan Musisi Internasional, Korea Selatan hingga Amerika

Sebagai puncak kemeriahan, untuk pertama kalinya FLAVS Festival membawa musisi mancanegara di gelaran tahun ini.


Penyanyi Indonesia Raih Juara 1 Festival Musik Internasional di Moskow

28 hari lalu

Penyanyi Indonesia, Laurentius Raymond Junior Pardamean Sihombing saat tampil di the 5th International Music Festival Road to Yalta, Moskow, Selasa, 2 Mei 2023. Foto: KBRI Moskow
Penyanyi Indonesia Raih Juara 1 Festival Musik Internasional di Moskow

Penyanyi Indonesia bersuara bariton, Raymond Sihombing berhasil menyabet juara satu festival musik Road to Yalta di Moskow.


Maliq & D'Essentials hingga Kangen Band akan Meriahkan MyFest.id di Bandung

28 hari lalu

MyFest.id diselanggarakan di Lapangan Brigif 15 Kujang Cimahi, Bandung, Sabtu, 1 Juli 2023. Dok. Make Things
Maliq & D'Essentials hingga Kangen Band akan Meriahkan MyFest.id di Bandung

Menampilkan Maliq & D'essentials, The Changcuters, hingga Kangen Band, tiket MyFest.id mulai dijual 8 Mei 2023 dengan harga termurah Rp 230 ribu.


2 Seniman Lokal Garap Visual Tema Synchronize Fest 2023: Bhinneka Tunggal Musik

29 Maret 2023

Artwork Synchronize Fest 2023. Dok. Synchronize Fest
2 Seniman Lokal Garap Visual Tema Synchronize Fest 2023: Bhinneka Tunggal Musik

Tema "Bhinneka Tunggal Musik" yang diusung Synchronize Fest 2023 menjadi pemaknaan kolaboratif beragam jenis musik yang tergabung menjadi satu.


Tiket Soundrenaline 2023 Dijual Besok, Harga Mulai Rp 300 Ribuan

29 Maret 2023

Grup musik rock dari Los Angeles, Weezer menutup Soundrenaline 2022 hari pertama, Sabtu, 26 November 2022. TEMPO/Marvela
Tiket Soundrenaline 2023 Dijual Besok, Harga Mulai Rp 300 Ribuan

Promotor menjanjikan akan menghadirkan musisi-musisi papan atas nasional hingga top dunia dalam Soundrenaline 2023 pada September mendatang.


Meriahnya Perayaan Adeging Pura Mangkunegaran Solo, Ada Penampilan Deretan Artis dan Festival Kuliner

13 Maret 2023

Penampilan RAN dalam Festival Musik di gelaran Adeging Pura Mangkunegaran di obyek wisata setempat, Minggu, 13 Maret 2023. Dok. Pura Mangkunegaran
Meriahnya Perayaan Adeging Pura Mangkunegaran Solo, Ada Penampilan Deretan Artis dan Festival Kuliner

Festival Musik dan Kuliner Laras Hati Mangkunegaran digelar sebagai perayaan bersama hari jadi ke-266 Pura Mangkunegaran pada 17 Maret 2023.


Dewi Gontha Janjikan Java Jazz Festival 2023 Bakal Jadi Tempat Kenangan Baru Lintas Generasi

8 Maret 2023

(kiri ke kanan) Dedi Suhardi, Dewi Gontha, dan Ganto Novialdi saat konferensi pers Java Jazz Festival 2023 di Hard Rock Cafe, Pacific Place, Jakarta Selatan, Rabu, 8 Maret 2023. TEMPO/Gabriella Amanda
Dewi Gontha Janjikan Java Jazz Festival 2023 Bakal Jadi Tempat Kenangan Baru Lintas Generasi

Mengusung tema Let Music Leads Your Memories, Java Jazz Festival 2023 diharapkan dapat menjadi tempat menciptakan kenangan baru sekaligus nostalgia.


Candil Siap Reuni dengan Seurieus Band di Panggung Everblast Festival 2023

3 Maret 2023

Line up komplit Everblast Festival 2023
Candil Siap Reuni dengan Seurieus Band di Panggung Everblast Festival 2023

Akselerasi Entertainment selaku promotor Everblast Festival, mengumumkan sebanyak 10 musisi internasional dan nasional akan hadir memeriahkan panggungEverblast Festival.