Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Startup Ini Bagikan Beasiswa Senilai 8 Miliar, Apa Saja Syaratnya?

Editor

Yefri

image-gnews
Algoritma Data Science Scholarship memberikan total beasiswa senilai 8 Miliar Rupiah untuk para pelajar di Indonesia yang ingin mengikuti pelatihan online.
Algoritma Data Science Scholarship memberikan total beasiswa senilai 8 Miliar Rupiah untuk para pelajar di Indonesia yang ingin mengikuti pelatihan online.
Iklan

INFO EVENT – Pandemi mengakibatkan para pelajar di Indonesia harus menempuh pendidikan secara daring sehingga lembaga pendidikan yang tadinya hanya menawarkan kelas tatap muka mulai beradaptasi dengan melakukan kegiatan belajar-mengajar melalui sambungan internet.

Agar para murid tidak kehilangan pengalaman belajar interaktif dengan instruktur dan teaching assistant walaupun harus terpisah oleh jarak, maka tepat pada bulan Mei 2020 Algoritma Data Science School yang merupakan pelopor dalam pendidikan data science di Indonesia mengadakan batch online pertama melalui platform video conference. Lulusan dengan nilai minimum 85 juga diberikan dukungan karier berupa penempatan kerja di jaringan perusahaan rekanan yang dimiliki oleh Algoritma.

Algoritma juga meluncurkan program Algoritma Data Science Scholarship yang memberikan total beasiswa senilai 8 Miliar Rupiah untuk para pelajar di Indonesia yang ingin mengikuti pelatihan online. Ada 2 tipe beasiswa yang diberikan, beasiswa penuh dan beasiswa sebagian. Beasiswa penuh akan diberikan kepada 160 pemohon yang lolos tahapan seleksi, dan beasiswa sebagian akan diberikan kepada 480 pemohon. Jadi, total penerima beasiswa dalam program beasiswa ini adalah 640 orang pemohon yang distribusinya akan dilakukan dalam kurun waktu 4 tahun. Program ini diluncurkan dalam rangka hari ulang tahun ketiga mereka  yang jatuh pada 19 Juli 2020.

Pada program beasiswa penuh pemohon yang lolos tahapan seleksi hanya diharuskan untuk membayar biaya komitmen senilai Rp. 1.000.000,- yang akan dikembalikan apabila peserta telah menyelesaikan seluruh program pembelajaran dengan minimum nilai kelulusan 70 dan tidak abstain lebih dari 3 kali. Pada program beasiswa sebagian, masih ada sebagian biaya yang harus dibayarkan penerima beasiswa. Kriteria penerima beasiswa penuh adalah pemohon yang memiliki latar belakang finansial yang kurang beruntung akan tetapi memiliki kemauan belajar yang tinggi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Program beasiswa yang diberikan merupakan program belajar data science selama 4 bulan. Dalam program ini peserta akan mempelajari bahasa pemrograman R, Python, dan SQL untuk kepentingan analisis data. Peserta yang hendak mendaftar untuk program beasiswa ini tidak diharuskan memiliki latar belakang pendidikan tertentu, karena kurikulum yang digunakan sudah disusun agar peserta dari latar belakang pendidikan apapun tetap dapat mengikuti kelas dengan baik.

Pendaftaran untuk program Algoritma Data Science Scholarship ini akan dibuka pada tanggal 5 Agustus 2020 sampai  tanggal 30 September 2020. Pada seleksi gelombang pertama ada 40 beasiswa penuh dan 120 beasiswa sebagian diberikan kepada pemohon yang memenuhi kriteria dan akan diumumkan tanggal 22 Oktober 2020.

Program ini terbuka bagi Anda di seluruh Indonesia yang saat ini belum bekerja atau yang masih duduk di bangku kuliah. Informasi lebih lanjut dari program beasiswa ini dapat Anda temukan melalui website resmi www.algorit.ma/scholarship. (*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


75 Startup Ikut Seleksi Program Riset dan Inovasi IPB University

4 jam lalu

Gedung Rektorat IPB University di kampus IPB Dramaga Bogor /ANTARA
75 Startup Ikut Seleksi Program Riset dan Inovasi IPB University

Sebanyak 75 startup bidang pangan, industri kreatif, Informasi dan Teknologi, obat kesehatan dan pertanian mengikuti seleksi program IPB University.


KemenkopUKM Fokus Kembangkan Startup di Empat Sektor Unggulan

1 hari lalu

KemenkopUKM Fokus Kembangkan Startup di Empat Sektor Unggulan

Kementerian Koperasi dan UKM (KemenKopUKM) menegaskan komitmennya untuk mengembangkan startup di empat sektor unggulan, yakni agribisnis, akuakultur, bisnis ramah lingkungan, dan teknologi.


CCE 3.0 GoTo Impact Foundation bakal Digelar di 4 Lokasi, Belitung hingga Lombok Tengah

7 hari lalu

Chairperson GoTo Impact Foundation, Monica Oudang, saat peluncuran Catalyst Changemakers Ecosystem (CCE) 3.0 via zoom meet, Kamis, 21 Maret 2024. Dok: Tangkapan Layar
CCE 3.0 GoTo Impact Foundation bakal Digelar di 4 Lokasi, Belitung hingga Lombok Tengah

GoTo Impact Foundation meluncurkan program Catalyst Changemakers Ecosystem atau CCE 3.0 dengan tema Lokal Berdaya.


Langkah Aspire Kukuhkan Posisi di Pasar Indonesia

9 hari lalu

Langkah Aspire Kukuhkan Posisi di Pasar Indonesia

Aspire bekerjasama dengan Mastercard tawarkan solusi kartu korporat untuk memudahkan UMKM


Astra Buka Pendaftaran Astranauts 2024: Syarat, Topik, dan Hadiah

13 hari lalu

Astra memberikan apresiasi kepada mahasiswa dan juga startup pemenang dalam acara Demo Day & Awarding Astranauts 2023 pada Rabu, 7 Juni 2023. Dokumentasi: Astra.
Astra Buka Pendaftaran Astranauts 2024: Syarat, Topik, dan Hadiah

Astra kembali menggelar kompetisi inovasi digital dan konferensi teknologi untuk startup dan mahasiswa melalui Astranauts 2024.


Startup di Telkom University Bikin Alat Pemantau Udara: Ramah Lingkungan, Wireless, Berorientasi Siswa

14 hari lalu

Alat pemantau polusi udara Birulangit yang dipasang di Telkom University Bandung. Dok. Tel-U
Startup di Telkom University Bikin Alat Pemantau Udara: Ramah Lingkungan, Wireless, Berorientasi Siswa

Startup BiruLangit dari unit inkubasi Bandung Technopark Telkom University mengembangkan alat pemantau udara Low-Cost Sensors (LCS)


Tembus 72 Ribu Dolar AS atau 1,1 Miliar Per Keping, Apa Itu Bitcoin?

16 hari lalu

Ilustrasi Bitcoin. Pexels/Ivan Babydov
Tembus 72 Ribu Dolar AS atau 1,1 Miliar Per Keping, Apa Itu Bitcoin?

Kenaikan harga Bitcoin menjadi buah bibir di dunia kripto dan investasi karena per keping menyentuh Rp 1,1 miliar. Apakah itu Bitcoin?


Microsoft Luncurkan AI Founders Club di Indonesia untuk Dorong Pengembangan Ekonomi Berbasis AI

22 hari lalu

Microsoft AI Founders Club Indonesia (Microsoft)
Microsoft Luncurkan AI Founders Club di Indonesia untuk Dorong Pengembangan Ekonomi Berbasis AI

Ada 18 startup Indonesia telah terpilih untuk bergabung dalam Microsoft AI Founders Club Indonesia.


Arti Algoritma: Pengertian, Fungsi, dan Jenis-jenisnya

22 hari lalu

Ilustrasi komputer tablet. Gambar: google
Arti Algoritma: Pengertian, Fungsi, dan Jenis-jenisnya

Arti, fungsi, dan jenis-jenis algoritma. Pemahaman dasar dalam pemrograman dan kecerdasan buatan untuk aplikasi dan analisis data


Tegakkan Perpres Publisher Rights, Pemerintah Terapkan 2 Cara Pantau Algoritma Distribusi Berita

27 hari lalu

(Dari kiri) Moderator, Ketua Dewan Pers Ninik Rahayu, Ketua Umum IDA Dian Gemiano, Staf Khusus Wakil Menteri Kominfo Indri D. Saptaningrum, dan AI Media Development tvOne.AI Apni Jaya Putra dalam acara Diskusi Terbuka What's Next After Publisher Rights: AI for Media Asosiasi Media Siber Indonesia di Jakarta Pusat, pada Jumat, 24 November 2023. Tempo/Yohanes Maharso Joharsoyo
Tegakkan Perpres Publisher Rights, Pemerintah Terapkan 2 Cara Pantau Algoritma Distribusi Berita

Dua mekanisme bakal diterapkan dalam pemantauan algoritma distribusi berita mengacu pada Peraturan Presiden Publisher Rights.